Cara Membuat Blog di BlogPonsel.net


blogponsel.png

Assalamualaikum Wr.Wb
Hallo Sahabat blogger. Selamat datang diblog saya. 

Blog merupakan singkatan dari web log adalah bentuk aplikasi web yang berbentuk tulisan-tulisan (yang dimuat sebagai posting) pada sebuah halaman web. Tulisan-tulisan ini seringkali dimuat dalam urutan terbalik (isi terbaru dahulu sebelum diikuti isi yang lebih lama), meskipun tidak selamanya demikian. -Wikipedia Indonesia

Itulah penjelasan blog menurut Wikipedia Indonesia, Apabila Sahabat ingin memiliki sebuah blog sendiri, saya menyarankan kepada Sahabat semua BlogPonsel.net.
Kenapa BlogPonsel.net? Karena BlogPonsel.net adalah Platform blogging yang diutamakan untuk pengguna ponsel yang ingin memiliki sebuah situs blog. Lupakan semua posting melalui email dan mulailah blogging melalui ponsel anda.

BlogPonsel.net menyediakan domain yang menurut saya cukup bagus untuk blog anda. berikut adalah domain yang disediakan BlogPonsel.net:
  • blogponsel.net
  • blogponsel.me
  • blogponsel.mobi
  • blogwaper.com

Layanan apa sajakah yangg disediakan BlogPonsel.net? berikut adalah ulasannya:

Parkir Domain 
Fitur Parkir domain adalah fitur dimana anda dapat mengatur domain untuk blog anda dan anda akan tetap mendapatkan layanan gratis terbaik kami.
Multi Blog 
Anda ingin memiliki banyak blog tanpa membuat akun baru? BlogPonsel.net mampu memberikan layanan ini tanpa batasan.
HTML Template 
Kami kini tidak hanya memeberikan layanan design StyleSheet tetapi juga memberikan layanan Editor Template dimana semua pengguna bisa mengatur design HTML dan penempatan-penempatan fungsi-fungsi blog.
Support JavaScript 
Kami memberikan anda kebebasan memasang JavaScript di blog anda melalui Editor Template, Post atau Navigasi anda.
Unlimited DiskSpace 
Kami memberikan tempat penyimpanan berkas tanpa batas untuk blog anda.
Unlimited Bandwidth 
Kami tidak memberikan batasan bandwidth untuk blog anda.

Bagaimana? Tertarik untuk membuat blog diBlogPonsel.net? Bagi Sahabat yang belum tau cara mendaftar tidak perlu khawatir, karena disini saya akan memberitahu cara mendaftar dan membuat blog diBlogPonsel.net:

  1. Pertama:
    Buka Platfrom blogging BlogPonsel.net
  2. Kedua:
    Klik tulisan Mendaftar. Lihat pada gambar. b8a24.jpeg
  3. Ketiga:
    Isilah kolom pendaftaran dengan benar, kenapa tidak saya jelaskan dengan detail? karena untuk mendaftar akun di BlogPonsel.net sangat mudah.
  4. Keempat:
    Setelah itu Login dengan akun anda.


Setelah proses pendaftaran selesai, kita tinggal membuat blog yang kita inginkan . Bagaimana caranya? Ikuti langkah langkah berikut:

  1. Pertama:
    Klik gambar yang berada disebelah kanan gambar Home.
  2. Kedua:
    Klik tulisan Buat Blog Baru!
  3. Ketiga:
    Isikan Kolom dengan yang anda inginkan.
    Contoh:
    6fd80.jpeg
  4. Keempat:
    Dan yang terakhir klik Buat Blog


Dan Selamat!  blog anda sudah jadi dan untuk membuat post tinggal klik kelola diblog yang kalian ingin kalian posting, kalian boleh share apa saja yang kalian mau. Kalian bisa share Music, Tips and Trik, Video, Artikel tentang Kesehatan, Edukasi dan masih banyak lagi. Tapi saya saranin jangan membuat blog bokep atau blog yang berbau porno, karena bisa diblock sama admin dan dapat dosa.  

Terimakasih Sahabat semua sudah menyempatkan berkunjung diblog saya ini , Semoga bermanfaat. See You Next Time.

Wassalamualaikum Wr.Wb.

Related Posts:


0 Response to "Cara Membuat Blog di BlogPonsel.net"

Post a Comment